Sabtu, 05 Desember 2009

PELAJAR DAN TEKNOLOGI INFORMASI DI KOTA MAKASAR


Makassar, SUL-SEL. Arus globalisasi yang sangat deras telah membawa banyak dampak bagi kehidupan kita. Dari waktu ke waktu dunia seolah menjadi maju dan semakin berkembang. Teknologi dan Informasi pun seolah tak mau ketinggalan dengan kemajuan ini. Pada abad ke-20 kini, teknologi dan informasi sudah sangat berkembang dan semakin canggih. Dengan kemajuan ini tentunya akan menimbulkan dampak yang sangat besar bagi ummat manusia di permukaan bumi ini, baik tua, muda, laki-laki, perempuan, anak-anak, hingga orang dewasa sudah mulai merasakan dampak dari kemajuan informasi dan teknologi ini.

Begitu pula dengan para pelajar yang ada di Kota Makassar yang seolah tak mau ketinggalan untuk memanfaatkan teknologi yang semakin maju ini. Di Kota Makassar sendiri dampak yang ditimbulkan dari kemajuan dunia teknologi dan informasi sangat dirasakan oleh sebagian orang, tak telepas juga bagi para pelajar-pelajar yang ada di kota ini mulai dari kalangan Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama(SMP), dan Sekolah Menengah Atas (SMA). Kemajuan dari IT (Teknologi Informasi) yang paling dirasakan bagi para pelajar ini, yaitu Dunia maya atau Internet. Internet seolah sudah menjadi komsumsi sehari-hari buat para pelajar di kota ini.

Hal ini senada dituturkan oleh salah seorang siswa SMA Neg 2 Makassar, sebut saja namanya Afdal. Ia menuturkan bahwa saat ini teknologi yang paling maju di kota Makassar yaitu Internet-nya sebab menurut pemuda 15 tahun ini, Internet sudah sangat marak di Kota Makassar. \" Saat ini internet yang paling di gandrungi di Kota Makassar sebab sudah banyak sekali warung-warung internet yang berada di kota ini. \" tutur pemuda yang hobi baca buku ini. Tidak bisa di pungkiri bahwa di Kota Makassar sendiri banyak terdapat warung-warung internet atau yang di singkat dengan WARNET, hampir di seluruh penjuru kota. Bahkan rumah-rumah makan, cafe, ataupun restaurant di kota ini juga menyediakan fasilitas internet, baik itu WiFi, HotSpot dan semacamnya.

Tak sedikit pula yang memanfaatkan internet ini untuk keperluan tertentu khususnya bagi para pelajar Makassar. Di temui di salah satu Warnet di kota Makassar, Fajrin begitu sebutannya salah satu siswa dari SD Pertiwi Makassar sedang mengakses internet di warnet tersebut. Saya sempat menanyakan ke dia tentang bagaimana pengaruh internet buatnya. Menurut dia, internet sangat membantunya dalam mengerjakan tugas sekolahya. \" Dengan adanya internet tugas sekolah saya menjadi mudah untuk dikerjakan sebab sudah tersedia banyak informasi-informasi yang saya butuhkan disini.\" tutur siswa kelas 5 SD ini. Dengan masuknya internet ke Kota Makassar, pastinya akan membawa dampak besar bagi para penggunanya, khusunya para pelajar.

Banyak sekali dampak yang dapat ditimbulkan dari Dunia maya ini. Ada dampak positif dan dampak negatif-nya pula. Dampak positif dari internet bagi pelajar sudah sangat jelas, yakni pelajar sudah sangat mudah untuk mengerjakan tugas-tugas mereka dan juga mereka dapat memperoleh informasi-informasi terbaru dari seluruh penjuru dunia. Sedangkan, dampak negatif yang diperoleh dari internet ini, yaitu Sebagian orang banyak yang menyalahgunakan dunia maya ini, seperti membuka situs-situs porno dan samacamnya yang tentunya dapat merusak moral bangsa ini. Hal tersebut juga mendapat respon dari salah seorang pelajar dari SMA Neg 5 Makassar, sebut saja namanya Lia. Pemudi 15 tahun ini menuturkan bahwa orang yang menyalahgunakan teknologi khususnya internet itu sangat rugi sebab ia tidak menggunakan teknologi dengan sebaik-baiknya. \" Orang itu sangat rugi karena orang itu tidak menggunakan teknologi, khususnya internet sesuai fungsinya.\" tutur pemudi penyuka warna pink ini.

Selain internet, teknologi informasi (IT) yang sangat maju di Kota Makassar yaitu pengunaan Handphone dan Laptop bagi sebagian masyarakat kota Makassar, terlebih lagi buat para pelajar di kota Makassar. Handphone ataupun Laptop sudah bukan barang baru bagi mereka. Kini model dan fungsi dari alat ini semakin maju, hal ini tentu membuat para penggunanya berlomba-lomba untuk memilikinya. Di Kota Makassar sendiri sebagian orang sudah memilki handphone ataupun laptop.

Hal ini senada pula dikatakan oleh saudara Afdal yang juga memberikan komentarnya tentang internet tadi. Ia menuturkan bahwa pengguna handphone ataupun laptop di Makassar sudah sangat banyak, khusunya bagi para pelajar disini. \" Rata-rata orang sudah mempunyai handphone dan laptop. \" katanya. Ia juga menuturkan bahwa penyebab banyaknya pengguna handphone dan laptop dikalangan pelajar ini dikarenakan banyak orang terutama pelajar-pelajar Makassar yang seolah tak mau ketinggalan dengan trend mode handphone dan laptop saat ini . " Orang-orang di Makassar sangat up-date mengakses informasi dan masyarakat Makassar tidak mau ketingalan mode dari handphone dan laptop ini. " tuturnya dengan tidak ragu-ragu.

Tentu handphone dan laptop ini akan memberikan banyak dampak seperti halnya internet tadi. Dampak yang dirasakan dari penggunan alat ini yaitu bagi para pengguna handphone tentunya mereka lebih mudah untuk saling berkomunikasi antarsesama tanpa bertatap muka langsung. Sedangakan dampak yang di timbulakan dari penggunaan laptop ini, yaitu orang dapat lebih mudah mengerjakan tugas-tugas mereka terutama pelajar dalam menyelesaikan tugas-tugasnya sebab seperti yang kita ketahui bahwa laptop ini sangat mudah untuk dibawa-bawa. Selain dampak tersebut dampak negatif yang dirasakan dari kedua alat ini yang dirasakan oleh masyarakat Makassar yang seolah tak mau ketinggalan dengan tred, yaitu adanya budaya pemborosan, sebab terlalu mengikuti mode dari handphone ataupun lapto ini.

Dari kemajuan teknologi informasi (IT) ini tentunya akan memberikan dampak bagi kehidupan kita. Terutama buat para pelajar penerus bangsa yang dipersiapkan untuk meneruskan bangsa ini kedepan. Para pelajar kini harus berani menghadapi dunia yang semakin maju ini. Kita memang tak bisa telepas dari kemajuan teknologi informasi ini, suka-tidak suka, mau-tidak mau, kita harus menghadapi tantangan dari kemajuan ini. Tentunya buat para pelajar agar sepintar-pintarnyalah menghadapi arus globalisasi ini, dengan memanfaatkan teknologi informasi (IT) dengan sebaik-baiknya, jangan sampai disalahgunakan oleh kita. Sebab bila teknologi ini disalahgunakana tentunya akan membawa kerugian bukan hanya bagi kita juga bagi orang lain.

Oleh sebab itu kepada seluruh masyarakat Indonesia baik tua, muda, pelajar, laki-laki, perempuan dan semuanya, untuk senantiasa memanfaatkan teknologi informasi (IT) dengan sebaik-baiknya tidak hanya buat kota Makassar, tetapi buat seluruh masyarakat Indonesia.

0 komentar:

Posting Komentar

 
;