Selasa, 15 Desember 2009

Sumpahku, Sumpah Pemuda


28 Oktober 1928 menjadi saksi akan lahir sebuah sumpah yang di deklarasikan oleh para pemuda dan pemudi Indonesia yang di sebut dengan Sumpah Pemuda. Peristiwa sejarah Sumpah pemuda merupakan suatu pengakuan dari pemuda dan pemudi Indonesia yang mengikrarkan satu tanah air, satu bangsa , dan satu bahasa yakni Indonesia. Sumpah Pemuda dibacakan pada tanggal 28 Oktober 1928 hasil rumusan dari kerapatan pemuda-pemudi atau Kongres Pemuda II yang hingga kini setiap tahunnya di peringati dengan "Hari Sumpah Pemuda".



Sumpah Pemuda memang sudah tidak asing lagi bagi para pemuda dan pemudi Indonesia. Setiap tahun telah diperingati. Tapi pertanyaannya sekarang adalah apakah ada yang mengetahui isi, sejarah dan makna di balik Sumpah Pemuda ? Sering kali kita sebagai pemuda kini kurang mengetahui akan pentingnya makna di balik isi dan sejarah dari Sumpah Pemuda. Segelintir pemuda-pemudi terkadang mengambil sifat masa bodoh terhadap sumpah pemuda, mereka hanya menganggap bahwa sumpah pemuda hanya merupakan ceremonial saja. Padahal makna yang terkandung di dalamnya sungguh sangat berarti yaitu bertujuan untuk mempersatukan para pemudi-pemudi Indonesia. Teks dari sumpah pemuda adalah Sumpah Pemuda Kami putra dan putri Indonesia, mengaku berbangsa satu, bangsa Indonesia Kami putra dan putri Indonesia, mengaku bertumpah darah satu, tanah air Indonesia. Kami putra dan putri Indonesia, menjunjung tinggi bahasa persatuan, bahasa Indonesia.


Dari teks di atas sangat tergambar jelas bahwa tujuan dari sumpah pemuda yakni para pemuda-pemudi dituntut untuk mengaku bahwa tanah airnya, bangsanya, dan bahasanya adalah Indonesia. dalam teks tersebut mengandung banyak arti. salah satunya dari segi bahasa. dari teks kita telah mengikrarkan bahwa Kami putra dan putri Indonesia, menjunjung tinggi bahasa persatuan, bahasa Indonesia, tapi toh kenyataanya sekarang tidak sedikit pemuda-pemudi Indonesia menggnauakn bahasa yang melenceng dari bahasa persatuan kita. Seperti penggunaan bahasa gaul yang sekarang lagi trend di kalangan pemuda-pemudi. Sumpeh loh...? maksud loh, hey coy.....! Ini secuplik bahasa gaul yang sering di gunakan oleh pemuda kini. Bahkan ada satu kalimat lagi yang sangat menyimpang dari rasa kebersamaan Indonesia. Kalimat itu berbunyi \" Kita Loh Aja Kali Gue Ndak\". Kalimat tersebut seolah menggambarkan bahwa sikap persatuan bangsa kita berubah menjadi sikap individualisme yang maunya dilakukan secara personal atau sendiri. Hal tersebut memang tidak dapat kita pungkiri dalam kehidupan sebab dalam derasnya arus globalisasi saat ini tentunya akan membuat perubahan yang pesat dari segi manapun termasuk perubahan sikap. tapi sepintar-pintarnyalah kita untuk tetap menjaga sikap kita seperti sikap yang dimiliki oleh pemuda pada masa yang lalu pada saat di ikrarkannya Sumpah Pemuda.


Oleh karena itu mari kita bersama-sama, pemuda dan pemudi Indonesia untuk menanamkan dalam hati bahwa satu tangah air, satu bangsa, dan satu bahasa yaitu Indonesia. Dan tetaplah kita berpegang erat pada isi dan makna pada Sumpah Pemuda.

0 komentar:

Posting Komentar

 
;